Generasinusa.com: Kunjungan Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih ke Kecamatan Dolok Batu Nanggar dan Kecamatan Bandar Huluan untuk memastikan kegiatan perbaikan infrastruktur jalan yang sebelumnya telah melakukan komunikasi kolaborasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun dengan manajemen PTPN IV untuk melakukan penanganan perbaikan jalan di beberapa ruas jalan di sekitar, Selasa (15/4/2025)
Kunjungan inspeksi dadakan (sidak) yang dilakukan Bupati Simalungun untuk dapat memastikan keluhan masyarakat selama ini tentang infastruktur jalan dari Serbelawan - Bandar Huluan dapat dilakukan penanganan sementara dengan dilakukan perbaikan di beberapa ruas jalan oleh manajemen PTPN IV.
Namun sangat disayangkan, dimana momentum kunjungan Bupati Simalungun tersebut adalah hal yang sudah dinantikan masyarakat Dolok Batu Nanggar, tetapi Camatnya tidak terlihat saat kunjungan Anton Achmad Saragih tersebut dan terkesan tidak peduli akan keluhan masyarakat selama ini, dan membiarkan Bupati Simalungun.
Dimana kunjungan Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih yang turun langsung ke lokasi kegiatan yang dilakukan perbaikan oleh PTPN IV pada ruas jalan sekitar Kecamatan Dolok Batu Nanggar dan Kecamatan Bandar Huluan.
Sedangkan Camat Dolok Batu Nanggar yang juga Plt Camat Bandar, Supardi tidak terlihat hadir mendampingi Bupati Simalungun untuk dapat menjalankan tugas sebagai perpanjang tangan Pemkab Simalungun di Kecamatan Dolok Batu Nanggar. Namun bagaimana akan kinerjanya dapat berjalan baik untuk masyarakat bila kunjungan Bupati Simalungun didaerahnya seakan dirinya tidak peduli.
Salah satu masyarakat Dolok Batu Nanggar saat dimintai keterangannya terkait tidak hadirnya Camat Dolok Batu Nanggar, Supardi pada kunjungan Bupati Simalungun tersebut mengatakan, "Sangat aneh dan menyesalkan kepercayaan Pemkab Simalungun pada Supardi untuk menjalankan tugas pelayanan masyarakat di 2 Kecamatan. Lihat Abang, bagaimana lah camat bisa mengetahui program Bupati Simalungun dengan PTPN IV untuk pelayanan infastruktur jalan yang sudah sangat dikeluhkan masyarakat selama ini, bila camat sendiri tidak hadir pada kunjungan Bupati Simalungun tersebut.
Sangat mustahil keluhan masyarakat dapat disampaikan pada pemerintah daerah kedepannya, bila kunjungan Bupati sendiri di daerahnya tidak dipedulikan oleh camat Dolok Batu Nanggar," Keluhan masyarakat.
Dan hingga Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih meninggalkan lokasi kegiatan pemeliharaan jalan yang dilakukan PTPN IV, Camat Dolok Batu Nanggar (Supardi) tidak tampak hadir dan kunjungan tersebut hanya didampingi oleh Akbar Putra Siregar (Camat Bandar Huluan).
Hingga berita ini diterbitkan, Camat Dolok Batu Nanggar tidak dapat dihubungi dan dimintai keterangannya terkait kunjungan inspeksi dadakan Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih di daerahnya. (R1/red)