• Jelajahi

    Copyright © Generasi Nusa
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Pemilihan di TPS 13 Kelurahan Tanjung Sangat Kondusif dan Tertib Memberikan Hak Suaranya

    Selasa, 13 Februari 2024, Februari 13, 2024 WIB Last Updated 2024-02-14T07:57:03Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    Muaro Jambi, Generasinusa.com- 

    Proses pemungutan suara Pemilu 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 13, Kelurahan Tanjung kecamatan kumpeh, Kabupaten  Muaro Jambi tempat di RT 31 , selesai tepat waktu pada pukul 13.00 WIB, Rabu.


    Berdasarkan pantauan awak media  di TPS 13 tersebut, masyarakat pemilih tampak antusias menggunakan hak pilih mereka di TPS sejak Rabu pagi, pukul 08.00 WIB. Mereka rela antre sambil duduk hingga berdiri untuk bisa menyalurkan aspirasi di Pemilu 2024.


    Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 di TPS tersebut sebanyak 222 orang, yang hadir 163 yang tidak sah 8 yang sah 155. Antrean pemilih sudah tidak terlihat pada pukul 13.00 WIB. Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 13, Kelurahan Tanjung itu kemudian menutup proses pemungutan suara.


    Selanjutnya, petugas KPPS beristirahat selama 30 menit sebelum melanjutkan tugas dengan menggelar rapat penghitungan suara dan menghitung suara. Rencananya, penghitungan suara dimulai dari surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden, 

      

    Saat dikonfirmasi Langsung Ketua KPPS Pahrul Anwar menjelaskan.  kita sekarang mulai menghitung dari Presiden. selanjutnya kita akan menghitung DPR.RI dan berikutnya. Terlihat di lapangan Personil Polsek Kumpeh Ilir memantau penghitungan surat suara di TPS 13 berlangsung dengan aman dan kondusif. (Si/GN)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini